Tanda'i Pe'e

NOBAR DEBAT KEDUA CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI KABUPATEN BANGGAI

IKATAN MAHASISWA INDONESIA KABUPATEN BANGGAI di Gorontalo (IMIKB-G) telah menyelenggarakan NOBAR DEBAT KE-2 CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI KAB. BANGGAI

"NOBAR (Nonton Bareng) Debat Calon Bupati dan Wakil Bupati" diselenggarakan untuk menyaksikan debat publik, wawancara, atau penyampaian visi dan misi dari calon bupati dan wakil bupati dalam pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Banggai. Kegiatan ini mengajak seluruh Mahasiswa Kabupaten Banggai yang berada di Provinsi Gorontalo agar mengetahui lebih dalam tentang calon pemimpin daerah mereka melalui acara yang ditayangkan melalui media Youtube.

Tujuannya untuk memberikan wawasan kepada mahasiswa Kabupaten Banggai tentang bagaimana komitmen, ide, serta program kerja yang ditawarkan oleh calon pemimpin daerah. Hal ini merupakan peran penting bagi mahasiswa kabupaten Banggai dalam mengetahui visi misi calon pemimpin daerah nanti.

Anton S. Dunggio Selaku Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Indonesia Kabupaten Banggai di Gorontalo (IMIKB-G) berharap dengan visi dan misi dari setiap pasang calon Bupati dan calon Wakil Bupati mampu menjawab persoalan yang terjadi di daerah Kabupaten Banggai.

Moh. Rizal Sibula
301 0

0 Komentar

Tinggalkan Sebuah Komentar

View : 147618

Follow Us

Kontak Kami

Jalan Dewi Sartika, Kota Gorontalo

085340548515

admin@imikbanggai-go.com

Follow Us
Flicker Photos

© Ikatan Mahasiswa Indonesia Kabupaten Banggai di Gorontalo.